Kamis, 04 September 2008

TUJUAN ILAHI


Saudara-saudari yang terkasih,

Tidak lama lagi bulan ini (Agustus) akan segera berubah menjadi bulan September. Sesuatu yang mengingatkan kita akan perubahan waktu dan akan hidup yang seringkali berubah seiring waktu tersebut. Mungkin perubahan itu merupakan perubahan yang kecil, yang tidak Anda sadari atau hiraukan. Tetapi mungkin pula perubahan itu merupakan perubahan besar yang Anda sendiri sukar menerimanya atau sebaliknya Anda sangat terkejut bahkan takjub saat mengalaminya.

Perpisahan, kematian, kelahiran, kehilangan pekerjaan, kenaikan pangkat atau jabatan, proyek baru, take over, hand over, putus kontrak atau kontrak baru, dan lain sebagainya. Tentu saja perubahan-perubahan tersebut dapat mempengaruhi hidup Anda pada suatu ketika atau mungkin juga dalam kurun waktu yang sangat panjang.

Tentunya penting bagi kita yang sedang melakukan perubahan secara aktif untuk bertanya di dalam hati apakah perubahan-perubahan yang sedang kita lakukan selaras dengan tujuan-tujuan ilahi. Contohnya: perpindahan karir, kerja, atau pernikahan. Akankah menjadikan kita lebih optimal melayani Allah dan bebahagia di dalam Dia? Jika tidak, Anda mungkin perlu mempertimbangkan kembali, mendoakannya, mencari nasihat atau mungkin membatalkannya

Breakthrough News merasa bersyukur dan bangga terhadap para pemimpin, pelayan dan majelis Jemaat yang melakukan perubahan atas dasar atau demi tujuan-tujuan ilahi. Mulai dari perubahan kecil seperti penempatan sofa baru di F2, penggunaan DT Space, pembentukan Pria Ilahi, tim majelis pendidikan, dan lain-lain. Kiranya nama Tuhan semakin dimuliakan melalui perubahan-perubahan tersebut.

Demikian penyampaian kami. Akhir kata, tak lupa kami mengucapkan Selamat Ulang Tahun kepada saudara-saudari yang berulang tahun di bulan September. Kiranya berkat Tuhan menyertai Saudara!

DOAKAN KAMI (GKDI BEKASI)


Setelah sekian lama mencapai jumlah kehadiran lebih kurang 100 orang, GKDI Bekasi ingin meningkatkan kehadirannya hingga mencapai 300 orang pada kebaktian Khusus, Minggu, 19 Oktober 2008. Diharapkan kebaktian khusus tersebut dapat menjadi momen peningkatan pelayanan jemaat mulai dari song ministry, ushering, PDA, PDG, dan pelayanan-pelayanan lainnya. “Kami sedang dalam tahap negosiasi dengan pihak pengelola salah satu gedung terbesar di Bekasi,” jelas Sdr. Fenho & Jouna, pemimpin GKDI Bekasi saat ditemui redaksi Breakthrough News beberapa waktu lalu. Selain upaya mencari ruang kebaktian Minggu yang lebih besar kapasitasnya, para pemimpin GKDI Bekasi pun tekun melakukan doa bersama setiap Sabtu pagi, dan yang tidak kalah penting mereka pun melakukan peningkatan jumlah study dari waktu ke waktu. “Doakan kami,” demikian pinta Sdr. Fenho kepada seluruh jemaat melalui Breakthrough News.

DT Space (www.dtspace.net)

Breakthrough mencatat peningkatan jumlah anggota DT Space dari jemaat Jakarta dan Surabaya setelah diperkenalkan oleh Pdt. Harliem Salim pada hari Minggu, 27 Juli 2008. Peningkatan jumlah tersebut ternyata tidak saja terjadi dari jemaat Jakarta tetapi juga dari jemaat-jemaat di Amerika, Rusia, Malaysia, India bahkan juga Afrika.

Hal ini menunjukkan betapa rindunya murid-murid Kristus ber-fellowship satu dengan yang lain. Ditambah lagi situs atau website sekuler di masa kini tidak sedikit yang ‘nyerempet’ dengan hal-hal yang berbau pornografi atau pornoaksi. Tentu saja, website seperti itu tidak akan membawa manfaat rohani bagi murid Kristus tetapi malah justru mengancam kerohanian, bukan?.

Berbeda halnya dengan DT Space, contents, pesan atau cara ber-komunikasi dilakukan dengan sopan, ramah, bersahabat dan rohani. Tidak jauh berbeda dengan fellowship face to face. Di samping itu DT Space juga sangat tegas dengan sensitif mengantisipasi pengaruh duniawi.

Jemaat patut bersyukur atas ide dan inovasi yang dilakukan oleh murid-murid Kristus, pemilik dan pengelola DT Space yang mempunyai kerinduan melayani Allah dengan talenta yang spesifik bagi kemuliaan-Nya. Dan melalui hal ini pula dapat dipetik suatu hikmah bahwa setiap murid Kristus dapat berkarya dan melayani Dia sesuai talenta masing-masing.

Doakan agar pelayanan ini dapat semakin efektif dipakai Allah menjadi salah satu fasilitas atau sarana fellowship dan discipleship bagi Jemaat-Nya, okay?

PIERRE - FAREWELL PARTY


Acara perpisahan Pierre Jacobs, Selasa, 12 Agustus 2008, diwarnai dengan canda tawa dan tangis. Keberangkatan beliau dirasakan sangat berat oleh group PDA Married Pusat khususnya Sdr. Alex Muskita, pemimpin group tersebut. “Sudahlah, ngapain ketemu-ketemuan lagi, orangnya udah mau ke Washington, koq?” katanya kesal bercampur haru. Pasalnya, Pierre memang dinilai sangat berperan dan berpengaruh positif selama ini. Sehingga keberangkatannya diasumsikan akan menciptakan rasa kehilangan semangat, persahabatan dan kekeluargaan.

Well, akhirnya Pierre memang harus berangkat bersama Bolorma, isterinya asal Mongolia tersebut, dan putra mereka, Serge, salah seorang siswa KKK GKDI Jakarta, pada hari Senin, tanggal 18 Agustus 2008. Dan hebatnya, pada detik-detik sebelum keberangkatan ke Washington DC, Sdr. Pierre masih saja sempat menggarap album kedua ciptaannya yang berjudul “Christmas Day” bersama BEREAN RECORDING. Nantikan, ya?

Oh ya, belum lama ini Sdr. Pierre menyurati Breakthrough News dan mengatakan bahwa di Washington ia telah bergabung dengan PDG Married di jemaat yang dipimpin oleh Sdr. Randy Mc. Kean. Ok deh, sukses selalu buat Pierre!
_______________________

What they say about Pierre?

Budi Hartono: Saya ingin saudara-saudari giat melayani seperti Pierre.
Alex Muskita: We are big brothers, Pierre. Walau secara struktur saya adalah pemimpin-nya tetapi kamu sangat berperan dan berpengaruh di dalam group PDA.
Irma Muskita: Keep contact and email as usual ya?
Lisa Waouw: Pierre orang yang otentik dan baik hati.
Sahat Hutagalung: Pierre sangat melayani Allah dan menyukai tantangan atau terobosan baru secara rohani.
Dannes Hutapea: Pierre orangnya sangat semangat, well prepared menyajikan pelajaran PDA, dan critized demi kebaikan.
Hanry Warouw: Saya ingin mencontoh Pierre dalam hal keotentikan dan kerendahan hatinya.
Bolorma (isteri Pierre): Pierre banyak berubah setelah menjadi murid Kristus. Kami berharap akan kembali dan berkumpul lagi dengan sahabat-sahabat di Jakarta, dan menjadi tua dan ber-anak cucu di Indonesia.
Jusak Timnata: Pierre orang yang thirsty in God. Saya suka lagunya “Lebih Dari Semua”.
Edy Budiman: Pierre, orang yang antusias di ministry kami. Dia selalu hadir dan on time di setiap meeting.
Naek: Pierre is a good friend. A gift from God.

HAPPY BIRTHDAY (Period: September 2008)

Sonti B Sianipar 01; Tuberta Lase 01; Khim Ha Lina 01; Merlyn Kardiman 01; Muliyanto 03; Tetty Naibaho 03; Goklas P S Butar-Butar 04; Ernawati Sitorus 05; Keng Lie 05; Yustina Nuryanti 05; Jusi Tjajadi 05; Elly Yuliana S 05; Tonggoni Harefa 06; Berty Kaunang 06; Natalia Tanujaya 06; Marsinta Uli Tobing 06; Eroswaana 07; Stephannus 07
Rita-Jambi 07; Tjien Kang 08; Rebi Walandouw 09; Victor Zewith Siahaan 09; Maryati 09
Septiyana Matulessy 09; Dame Dominika S 10; Reinaldo Septimaselli (Aldo) 11; Maria Dwi Susanti 11; Johan Susanto 12; Wilson Robert Pariang 12; Ariandy S Rumagit 13; Elton Meyok 13; Kusman Sudarja 13; Daniel Setiabudi 13; Ribka Veronica 14; Albert Wijaya (Kiki) 14; Dewi Anari Aaruan 14; Liston Bernard Bolung 14; Pauline S Daoe 14; David Handri Yani 15; Hidame MS Tampubolon 15; Meyly 16; Rina Keliat 16; Parohasonangan Hutabarat 16; Simon Hue 17; Jasarman 17; Erlangsan 17; Maringan 17; Hongky Wijaya 17; Kharisma Suriah 18; Sans Teguh Hudianto 18; Edwin Sutanto 19; Dumida (Mama Jonson) 19; Petra R S R Sihombing 19; Suyanto 19; Nimrod Purba 20; Lucas Sonny Sanjaya 21; Roita Sitorus 21; Venny Chandra 21; Henky Prabumulih 22; Lidia Susianti 22; Martha M Siregar 22; Ainy 22; Ruth Fitriani 22; Liunardo (Ahai) 23; Andre Toga 23; Hanny Carolina 23; Selfiana L Manue 23; Budi Hartono_2 24; Charles M Ham 24; Dede Winata 24; Enrico D H Sitompul 24; Tante. T. Sioe Lan 25; Susetyo Kristanto 25; Butet Mariana 26; Marlan 26; Nikson Sihaloho 26; Suliyani 26; Selfia Sofina 26; Ronald Mangisi 27; Wati B Hutagalung 27; Fitri Astuti 28; Misrael A Sarwono 28; Lisan Cahyo 28; Susilawati Waremra 28; Manni Pratama 28; Berniati Sinambela 29; Martin Haryoko 29; Cipta Jaya 29; Parsaulian Simamora 29; Tirto Cahyadi 29; Audy Luntungan 29; Ricky Tjong 29; Merahwati C. Tjie 29; Maria V Sulistyarinny 30; Rosnauli Samosir 30

BREAKTHROUGH ANNOUNCEMENT POST

Sdri. Alice: Nantikan dan hadiri ultah Wanita Allah. Bawa teman, saudara atau keluarga ya?

Sdr. Fenho: Doakan GKDI Bekasi untuk mendapatkan tempat kebaktian berkapasitas 300 orang.

Sdri. Lenda: Di Berean telah tersedia Blue Tooth, Flash Disk, Card Reader, dan lain-lain. Dan bagi yang berulang tahun boleh pesan kue ultah, lilin dan kartu juga di Berean, ok?

Sdri. Patrizia & Sdr. Johanes Hutapea: Kami kirimkan info lowongan kerja bagi saudara-saudari yang memerlukan. Silakan lihat di Berean Business Portal.

BEREAN BUSINESS PORTAL


Mencermati adanya kebutuhan akan informasi bisnis, karir, pekerjaan, produk dan jasa di antara sesama murid Kristus, maka Berean Publication House belum lama ini meluncurkan newsletter ber-content bisnis yang diberi nama Berean Business Portal (BBP).

Di BBP Anda dapat menginformasikan produk atau jasa yang Anda tawarkan kepada saudara-saudari yang mungkin memerlukan atau membutuhkannya.

Bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan atau ingin beralih ke perusahaan, pekerjaan atau jalur karir yang baru, Anda pun dapat memperoleh informasi-informasi lowongan kerja di BBP.

Berean Publication House berharap melalui BBP, keperluan atau kebutuhan murid-murid Kristus akan informasi bisnis, karir, produk, jasa, dan lain-lain dapat semakin diperkaya saja dari waktu ke waktu.

Bagi Anda yang tertarik untuk memasang iklan bisnis, karir, produk, jasa, dan lain-lain, silakan menghubungi Sdri. Lenda atau Sdr. Roni di Berean Corner - F2. Atau, bagi Anda yang ingin mencari informasi-informasi tersebut, dengan senang hati kami mengundang Anda untuk mengunjungi Berean Corner-F2.

Pada kesempatan ini, kami pun ingin menginformasikan bahwa Berean Publication House akan segera meluncurkan buku rohani yang berjudul Kerajaan Kekal karya Bpk. Kurnia Widjaya, dan buku Never Missing Quiet Time karya Sdr. N. R. Sijabat.

Kiranya informasi-informasi ini bermanfaat bagi Anda semua. Tuhan memberkati!