Rabu, 09 Juli 2008

Extreme Make Over


12 orang dibaptis pada kebaktian Minggu, 15 Juni 2008 sekaligus menutup Asian Leadership Conference yang diadakan di Menara Kuningan, GKDI Jakarta. Suatu gol kemenangan yang besar bagi Kristus.Karena tidak ada hal yang lebih membahagiakan Bapa selain melihat anak-anak Nya kembali kedalam pelukanNya (Kis 26:20; Luk 15). Baru saja mereka berniat kembali dan melangkahkan kaki menuju rumah-Nya, Ia segera bergegas lari menjemput mereka. Ya, menjemput mereka dan mengadakan pesta. Pesta kecil-kecilan? Atau syukuran ala kadarnya? Bukan. Besar-besaran. Undangan dibagikan dan hidangan pun disiapkan. Para malaikat bersorak, riang gembira, berpesta bersama dengan Dia.

Asian Leadership Conference bukan saja semarak dengan khotbah-khotbah menggugah dari para penginjil, guru dan pemimpin jemaat dari mancanergara, tetapi juga sharing yang menginspirasi, dan membuka wawasan iman murid-murid Kristus khususnya para pemimpin jemaat Kristus di negara-negara Asia. Dimulai dengan khotbah pertama oleh Frank Kim (Denver), dilanjutkan oleh Harliem Salim (Indonesia), Gordon Ferguson (USA), John Louis (Singapura) pada hari ke-2, Takeshi (Japan), Karen Louis, Ericka Kim, dan ditambah lagi dengan sharing kabar-kabar baik dari para pemimpin regional jemaat dari masing-masing negara di Asia.

Minggu, 15 Juni 2008, Menara Kuningan dipadati jemaat dan pengunjung sejak pukul 08.30 pagi hingga kebaktian ke-2 pukul 10. 30. Meski hujan turun deras, lalu lintas macet, bahkan banjir sempat menggenang di beberapa wilayah Jakarta, tampaknya tidak menghalangi kebaktian Minggu pagi itu. Sangat tidak mudah melukiskan semarak kebaktian Asian Leadership Conference. Ada sharing dari pemimpin jemaat di Myanmar, dari Cebu, Philiphine. Berbagai special performances seperti: Koor GKDI Bandung, solo oleh Jimmy, Joy, Song Ministry, dan Teens atau Youth Ministry. Di tambah lagi sharing dan khotbah pemimpin 64 jemaat di India, Dinesh George, dan Koko Enrile pemimpin Jemaat di Philiphina sempat membuat jemaat terharu bahkan tidak kuasa menahan tangis.

Sukses Asian Leadership Conference bukan saja terdapat pada semarak acaranya tetapi juga fellowship yang hangat di antara jemaat-jemaat di Indonesia dan jemaat-jemaat di negara-negara Asia. Tak heran jika para pemimpin jemaat itu pulang dengan penuh semangat dan inspirasi seolah berkata Let’s do Extreme Make Over.

Tidak ada komentar: